Senin, 13 Agustus 2012

MENCONTEK HERMIONE SI JUARA KELAS


1.    Siapkan pelajaran sebelum sekolah
            Waktu pertama kali berangkat ke Hogwarts, Harry bertemu dengan Ron dan Hermione di kereta. Hermione mengatakan dia sudah menghafal seluruh isi buku-buku pelajaran! Waow! Terbukti bahwa Hermione jadi murid terpandai di angkatannya karena ia sudah mempersiapkan pelajaran sebelumnya.
            Kita mungkin tak mampu menghafal seluruh isi buku. Tapi membaca-baca bahan pelajaran sebelum guru menerangkan, pasti akan sangat membantu.

2.   Di kelas, dengarkan penjelasan guru dengan baik
            Waktu pelajaran Herbologi, Hermione mendengarkan penjelasan tentang Jerat Setan dan cara mengusirnya. Untung dia menyimak! Jadi ketika Harry, Ron, dan Hermione sedang berusaha menembus pertahanan Batu Bertuah dan terjebak dalam Jerat Setan, Hermione bisa menyelamatkan mereka! Dia ingat penjelasan Profesor Sprout bahwa Jerat Setan takut api!
            Berkat mendengarkan penjelasan di kelas, Hermione tak hanya mendapat nilai bagus. Ia juga berhasil menyelamatkan hidup sahabat-sahabatnya.

3.   Catat, catat, catat!
            Hermione selalu mencatat penjelasan guru walau kadang membosankan. Waktu pelajaran Sejarah Sihir oleh Profesor Binns, misalnya, Harry dan Ron sudah bosan dan bermain hangman. Tapi Hermione tetap mencatat! Akhirnya setiap kali mau ujian, Harry dan Ron mesti pinjam catatan Hermione. Padahal lebih enak punya catatan sendiri.
            Selalu catat poin-poin penting. Jika tidak, kita bisa lupa nantinya. Dengan mencatat, kita akan terbantu saat belajar menghadapi ujian. Lebih enak belajar dari catatan sendiri yang ringkas, daripada buku cetak yang tebal-tebal.

4.   Jangan malu untuk bertanya
            Hermione berani bertanya kepada Profesor Binns tentang Kamar Rahasia. Hermione juga berani mendebat Profesor Umbridge ketika ada hal dari buku yang tidak ia setujui. Dengan berani bertanya dan bersikap kritis, Hermione jadi lebih mengerti pelajarannya.
Kita juga nggak boleh malu untuk bertanya di kelas. Malu bertanya, sesat di jalan. . .

5.   Jangan malu juga untuk menjawab
            Hermione selalu menjawab setiap pertanyaan yang diberikan guru. Berkat jawabannya yang benar, Gryffindor dianugerahi banyak poin!
            Guru-guru tentu mengingat bahwa kita adalah anak yang aktif di kelas. Karena itu, bisa saja guru-guru memberi nilai lebih.

6.   Berlatih dan mempraktekan pelajaran dalam keseharian
            Waktu kelas dua, Hermione sanggup bikin ramuan sulit yang harusnya untuk anak kelas enam! Waktu kelas empat, Harry, Ron, dan Hermione berlatih mantra-mantra yang bisa membantu Harry melewati maze, tugas ketiga di Turnamen Triwizard. Berkat latihan-latihan itu, mereka jadi ahli menggunakan mantra Pertahanan teehadap Ilmu Hitam! Dan nilai mereka pun jadi lebih bagus.

7.   Rajin membaca
            Yang terakhir tapi tidak kalah penting, adalah Hermione sangat gemar membaca. Kesukaannya ini tidak hanya berguna di sekolah, tapi juga sangat membantu Harry dalam melawan Voldemort. Hermione-lah yang menemukan informasi tentang Batu Bertuah, resep Ramuan Polijus, bahkan cara membinasakan Horcrux. Tanpa bantuan Hermione, Harry takkan berhasil mangalahkan Lord Voldemort.


 Sumber : Bobo Special Edition Harry Potter No.02/2007

Tidak ada komentar:

Posting Komentar